Biaya Operasional: Pengertian, Jenis, dan Cara Menghitungnya
Setiap perusahaan pasti memiliki biaya operasional yang menopang aktivitas bisnis sehari-hari. Di dunia bisnis, biaya operasional memiliki pengaruh krusial dalam menentukan efisiensi keuangan, profitabilitas, dan keberlangsungan suatu perusahaan. Alokasi dan pembelanjaan biaya operasional yang efisien dapat membantu perusahaan bertumbuh dan meningkatkan daya saing. Oleh karena itu, pemahaman biaya operasional menjadi salah satu aspek fundamental bagi para pemangku kepentingan ( stakeholder ) dalam mengelola bisnis. Dalam artikel ini, Cake akan membahas secara lengkap seputar pengertian, jenis, komponen, hingga cara menghitung biaya operasional