8 Contoh CV Fresh Graduate Tanpa Pengalaman yang Dilirik HRD

Fresh graduates adalah seseorang yang baru lulus dari perguruan tinggi dan mendapatkan gelar akademik baik jenjang diploma atau sarjana. Biasanya status fresh graduate bertahan berapa lama? Kebanyakan sebutan ini bertahan 1-2 tahun setelah lulus.

Siap atau tidak kamu harus mulai membuat curriculum vitae untuk melamar kerja.

Bagaimana cara menulis CV Lamaran Kerja Fresh Graduate yang baik dan benar?
Bagaimana cara menulis fresh graduate CV tanpa pengalaman bekerja? 

Simak jawabannya pada artikel ini.

buat cv fresh graduate

Cara Membuat CV Fresh Graduate Menarik

Banyak fresh graduate yang berpikir bahwa, dengan mengumpulkan CV tanpa pengalaman kerja, CV mereka tidak akan menarik HRD. Namun, realitanya tidak seperti itu.

Di bawah adalah 3 tips untuk membuat CV fresh graduate yang menarik di mata rekruter, dan cara-cara menunjukkan kemampuan yang dimiliki oleh fresh graduate dalam selembar kertas. Cocok untuk kalian yang sedang ingin membuat CV dengan pengalaman intern (magang), CV tanpa pengalaman kerja, maupun CV tanpa pengalaman organisasi. 

1. Tambahkan Objektif Karir pada CV Fresh Graduate

Tambahkan objektif karir pada bagian deskripsi diri saat membuat CV untuk fresh graduate. Objektif karir adalah pernyataan mengenai jenis karir yang dicari pelamar beserta kerterampilan yang dimiliki dan juga cara pelamar memandang masa depannya. Objektif karir yang teretera dalam CV fresh graduate akan memberikan rekruter sebuah gambaran luas mengenai arak fokus pelamar dan kecocokannya dengan pekerjaan yang mereka lamar.

1. Contoh 'Tentang Saya' CV Fresh Graduate Indonesia

  • Tanpa Pengalaman: "Lulusan Ilmu Matematika Terapan dari (nama universitas). Memiliki kemampuan dalam menganalisa, pemecahan masalah, critical thinking. Selalu menggunakan data untuk mengambil keputusan. Mencari kesempatan untuk mengembangkan bakat dan bertumbuh bersama perusahaan Investasi Saham di Indonesia.“ 
  • Pengalaman: “ Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia yang berpengalaman dalam organisasi dan berwawasan luas. Memiliki pengalaman menjadi copywriter selama 1.5 tahun dan sedang mencari posisi digital marketer untuk pemanfaatan keahlian di bidang digital marketing, analisis dan kerja di perusahaan start-up.”

2. Contoh CV Summary Fresh Graduate Inggris

  • Tanpa Pengalaman: "Recent graduate with a degree in computer science and a GPA of 3.6 looking for a position as a Front End Engineer. Detail-oriented, a reliable leader and team player with a knowledge in UI/UX Design."
  • Pengalaman: "Human Resources recent graduate with strong communication skills with experience as an HR intern in one of Indonesia's biggest e-commerce platform. Highly adept in developing training programs and handling people problems. "

2. Tonjolkan Pendidikan dan Skill yang Dimiliki

Untuk para fresh graduate yang belum pernah magang sebelumnya, bagian yang paling penting adalah bagian pendidikan. Bagian ini harus ditonjolkan pada isi CV Fresh Graduate dengan menuliskan:

  • IPK yang dicapai
  • Mata pelajaran yang diambil
  • Penghargaan atau prestasi yang diraih
  • Pengalaman berorganisasi
  • Sertifikat dari lomba-lomba 
  • E-learning course 
  • Judul skripsimu (jika relevan dengan pekerjaan yang kamu akan daftar)

Meskipun tanpa pengalaman, rekruter bisa melihat kepribadian dan kompetensi seseorang dari sisi pendidikan yang tertulis pada CV Fresh Graduate. Dengan menunjukkan pengalamanmu berorganisasi, hal ini bisa membuktikan bahwa kamu bisa bekerja sama dalam tim dan bertanggung jawab. Rekruter bisa menilai etos kerja pelamar dan pengetahuannya akan suatu bidang jika pada bagian ini ditonjolkan penghargaan akademik dan juga sertifikat dari kelas yang diambil. Keterampilan bahasa juga menjadi salah satu nilai plus pada CV Fresh Graduate.

3. Tambahkan Kegiatan / Projek Menarik

Jika kamu memiliki kegiatan di dalam/luar sekolah atau projek, hal ini juga bisa menjadi tambahan untuk CV Fresh Graduate.

  • Kegiatan Volunteer atau Sukarela
  • Pengalaman Organisasi
  • Menulis artikel untuk majalah sekolah
  • Menjadi event organization untuk sebuah acara
  • Menjadi tutor
  • Membuat poster pensi sekolah
  • Menyertakan hasil karya atau portofolio lamaran kerja     
  • Membuat konten di sosial media (content creator) 

Kegiatan tambahan diluar pendidikan formal bisa menambah bagian pada CV Fresh Graduate. Fresh graduate yang aktif dalam berbagai kegiatan di luar sekolah dinilai kreatif, bertanggung jawab, dapat bekerja sama, dapat diandalkan dan berjiwa sosial tinggi.

Saat menulis bagian ini pada CV untuk fresh graduate, formatnya bisa ditaruh di bagian “Pengalaman” ataupun membuat satu bagian tambahan "Proyek Pribadi". Lengkapi dengan menuliskan pencapaian dan tanggung jawab pada kegiatan tersebut serta waktu kegiatan tersebut. 

4. Kirim CV Fresh Graduates beserta dengan Cover Letter

Setelah berhasil membuat CV fresh graduate, ada hal lain yang tidak boleh dilupakan untuk melamar kerja dan memulai karir fresh graduate, yaitu menulis cover letter. 

Cover letter atau surat lamaran kerja merupakan kata pengantar untuk manajer HRD bahwa kamu ingin melamar pekerjaan. Dengan menulis cover letter yang menarik, akan membuat kamu lebih unggul dibanding kandidat lain.

Jika kamu melamar kerja via email, cover letter biasa ditulis di body email lamaran kerja. Jika kamu melamar via website lowongan kerja, biasanya akan disediakan kotak untuk menulis cover lettermu.

Contoh Cover Letter untuk Fresh Graduate Bahasa Indonesia

Kepada Yth,
HRD (Nama Perusahaan)
(Nama Perusahaan)
(Alamat Perusahaan)

Saya, [Nama Kamu], dengan ini ingin mengajukan lamaran untuk posisi [Nama Posisi] yang saya temukan di [sumber informasi pekerjaan]. Saya baru saja menyelesaikan gelar [Nama Gelar] dari [Nama Universitas] dan saya sangat antusias untuk memulai karir saya di [Nama Perusahaan].

Selama masa studi saya, saya telah mengembangkan skill dalam [skill yang relevan], serta mendapatkan pengalaman praktis melalui [magang atau proyek-proyek yang relevan]. Saya percaya bahwa kombinasi pendidikan dan pengalaman saya akan membantu saya untuk berkontribusi secara signifikan di [Nama Perusahaan].

Saya tertarik dengan [Nama Perusahaan] karena [alasan kamu tertarik dengan perusahaan tersebut, misalnya reputasi, nilai-nilai perusahaan, atau proyek-proyek yang mereka lakukan]. Saya ingin menjadi bagian dari tim yang dinamis dan inovatif seperti yang [Nama Perusahaan] miliki.

Saya berharap untuk memiliki kesempatan untuk bertemu dengan Bapak/Ibu dalam wawancara untuk mendiskusikan lebih lanjut tentang lamaran kerja saya.

Terlampir adalah CV saya yang lebih rinci. Terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu terhadap lamaran saya. 

Hormat saya,

[Nama Kamu]

Contoh Cover Letter untuk Fresh Graduate Bahasa Inggris

Dear ( Name of Hiring Manager )

I am writing this letter to express my interest for the position of ( Position ) in your company.

Having recently obtained my Bachelor’s Degree in ( Your Degree ) from ( University Name ), I hope to bring my knowledge, skills and commitment to excellence to your company’s innovative environment.

Throughout my education, I’ve become equipped with the necessary knowledge that come with the position including  ( Skills and knowledge that you've owned )

( Describe your relevant achievements in previous company )
My internship at ( Previous Company ) also afforded me with the crucial skills to work with some of the best professionals in the ( Industry that you applied ). During the course of my four months internship, I developed enthusiasm for ( The field that you interested in ).

Some of my achievements during internship include ( Your most relevant achievement to the position that you applied ).

For additional details regarding my qualification and expertise, please review my CV as attached with this letter. I hope to discuss more with you, if you have any questions regarding to my CV, please contact me at ( Your Phone Number ).

Thank you for taking the time to consider this application and I look forward to hearing from you.

Best Regards

(Your Name)

📚 Untuk melihat contoh cover letter lebih banyak:  Contoh Surat Lamaran Kerja (Cover Letter) Bahasa Inggris + Templates

Contoh CV Fresh Graduate

Di bawah merupakan beberapa contoh CV fresh graduate atau CV mahasiswa yang baru lulus kuliah yang dibuat di CakeResume! Semoga contoh CV fresh graduate dibawah dapat membantu kamu dalam membuat CV fresh graduate SMA, SMK maupun kuliah dan mendapatkan pekerjaan pertama yang kamu inginkan, good luck!

1. Contoh CV Fresh Graduate SMA/SMK Indonesia

contoh cv fresh graduate sma
Contoh CV Fresh Graduate SMK - Dibuat di CakeResume

2. Contoh CV Fresh Graduate Indonesia yang Baik dan Benar

contoh curriculum vitae fresh graduate
Contoh CV Fresh Graduate - Dibuat oleh CakeResume
CakeResume menyediakan 12+ template CV yang bisa kamu gunakan secara gratis ✨ Yuk buat CV fresh graduate kamu sekarang!

3. Contoh CV Fresh Graduate Indonesia Tanpa Pengalaman 

cv tanpa pengalaman
Contoh CV Social Media Specialist Non Pengalaman - Dibuat di CakeResume

4. Contoh CV Fresh Graduate Profesional

contoh cv fresh graduate
Contoh CV Fresh Graduate - Dibuat di CakeResume

5. Contoh CV Fresh Graduate untuk Melamar Kerja Menarik

cv fresh graduate
Contoh CV Fresh Grad untuk Lamar Kerja - Dibuat di CakeResume

Mau juga membuat fresh graduate CV menarik meskipun tanpa pengalaman? Klik ikon disamping untuk membuatnya secara gratis! ✨

6. Contoh CV Bahasa Inggris Fresh Graduate S1

cv fresh graduate
Contoh CV Menarik Fresh Graduate Bahasa Inggris - Dibuat di CakeResume

📚  Bacaan Lanjutan: Contoh CV (Curriculum Vitae) Bahasa Inggris Lengkap dan Menarik

7. Contoh CV Menarik untuk Fresh Graduate

contoh-cv-fresh-graduate
Contoh CV Fresh Graduate -- Dibuat di CakeResume

7. Contoh Resume Fresh Graduate 

contoh cv bahasa inggris fresh graduates
CV Fresh Graduates dibuat oleh CakeResume

Contoh CV Menarik Untuk Fresh Graduate di atas terlihat lebih modern dan memiliki format dan desain berbeda dari CV pada biasanya. Kamu dapat memasukkan :

Selain memamerkan hasil karya, hal ini juga sekaligus membuktikkan skill atau keterampilan, kreatifitas, daya juang dan dapat diandalkan kepada rekruter.

Yuk buat CV di CakeResume, tersedia 12+ template, mudah digunakan, gratis! ✨

Tips Membuat CV Fresh Graduate 

Bagaimana cara membuat CV fresh graduate yang menarik? Berikut tips untuk membuat CV fresh graduate yang bisa diterapkan.

1. Gunakan CV yang ATS friendly

Banyak perusahaan menggunakan mesin ATS untuk menyaring dan membaca CV kandidat. Pastikan kamu menyerahkan CV yang ATS friendly. Kamu bisa menggunakan CV online CakeResume untuk membuat CV ATS friendly.

2. Buat CV yang Relevan

Sebagai fresh graduate, jika kamu memiliki banyak hal yang bisa dituliskan dalam CV, pastikan kamu hanya memuatkan hal yang relevan dengan lowongan yang kamu lamar.

CV yang berisi banyak informasi namun tidak relevan dengan pekerjaan yang dilamar akan membuat kamu susah stand out dibanding pelamar lainnya. Karena biasanya, rekruter ingin mencari kandidat yang 

Contohnya, jika kamu melamar posisi sebagai Data Analyst, rekruter tidak perlu mengetahui pengalaman kerja kamu sebagai barista di kedai kopi.

3. Jelaskan Isi CV dengan Detail

Isi CV terutama pengalaman magang/pengalaman organisasi ataupun pencapaian ditulis serinci mungkin. Jelaskan apa saja yang kamu lakukan dalam organisasi dan pencapaian yang diraih ketika menjabat posisi tersebut.

Contohnya, jika kamu seorang desainer grafis, daripada hanya menuliskan "membuat desain IG feed", lebih baik menuliskan "membuat 10 desain IG feed untuk kampanye ABC yang berhasil menjangkau lebih dari 3000 orang."

4. Buat Portofolio Online

Sebagai fresh graduate yang minim pengalaman, kamu boleh membuat portofolio online yang menggabungkan proyek-proyek kuliah maupun magang yang pernah kamu jalankan. Ini akan menunjukkan rekruter bukti hasil karya kamu sehingga mereka akan lebih yakin untuk merekrut kamu.

5. Selalu Cek Ulang Sebelum Mengirim Lamaran

Sebelum mengirim CV lamaran kamu, selalu pastikan tidak ada salah penulisan kata dalam CV kamu. CV fresh graduate yang mengandung typo/salah penulisan akan memberikan kesan bahwa kandidat tersebut tidak berorientasi pada detail.

Fresh graduate, sedang cari kerja? Temukan pekerjaan impian kamu di CakeResume! Job Portal terbaik dan terpercaya di Indonesia. 🎉

Kesimpulan

  • CV merupakan komponen penting dalam proses melamar kerja. Dengan memiliki skill dalam membuat CV, kamu pasti bisa menarik perhatian HRD walaupun CV kamu merupakan CV tanpa pengalaman.
  • Mencari inspirasi dari banyak contoh CV bisa membantu kamu untuk membuat CV fresh graduate yang baik dan benar.
  • Terlebih lagi, banyak CV online di internet yang tersedia secara gratis maupun berbayar yang bisa membantu kamu membuat curriculum fresh graduate untuk pertama kalinya. 

Fresh graduate, sedang cari kerja? Temukan pekerjaan impian kamu di CakeResume! Job Portal terbaik dan terpercaya di Indonesia. 🎉

CakeResume adalah website untuk membuat CV terbaik yang bisa menunjukan professional branding kamu di mata HRD. Kamu bisa langsung menggunakan template CV ATS-friendly dari CakeResume dan download dalam bentuk PDF, 100% gratis! Selain bikin CV gratis, kamu juga bisa buat portofolio dan cari kerja dengan job portal CakeResume.

3 Benefits of Subscribing to Cake's Newsletter

  • Bi-weekly newsletter updates
  • Industry trends and skills recommendation
  • Latest job openings and job search information
Newsletter

Resume Builder

Build your resume only in minutes!

Plus d'Articles qui pourraient vous intéresser

Latest relevant articles
Interview Skills
sept. 5ème 2024

5 Cara Menjawab Berapa Gaji yang Anda Inginkan dalam Interview dengan Baik!

Pernah ditanya "Berapa gaji yang Anda inginkan?" saat interview? Ini tips dan contoh jawabannya.