Dengan maraknya penggunaan teknologi di masyarakat, tenaga ahli di bidang teknologi informasi sangat dibutuhkan.
Salah satu jurusan yang lulusannya paling diminati perusahaan adalah Sistem Informasi. Tamatan jurusan ini umumnya bisa bekerja sebagai analis bisnis, analis data, atau bahkan programmer.
Bagi lulusan Sistem Informasi, mendapatkan pekerjaan yang menjanjikan sangatlah memungkinkan apabila mempunyai CV Sistem Informasi yang baik.
Berikut cara membuat CV Sistem informasi beserta contoh CV system analyst, business analyst, dan system analyst.
Daftar isi:
Bagian deskripsi diri sangatlah penting karena merupakan hal pertama yang dilihat perekrut kerja dari CV sistem informasi milik kandidat. Karena itu, cantumkanlah rangkuman yang menarik.
Perlu diingat, bagian summary CV Sistem Informasi bukan biografi singkat. Usahakan untuk menulis 3-4 kalimat yang lugas dan tepat sasaran.
Contoh bagian perkenalan diri CV Sistem Informasi:
Tenaga ahli sistem informasi dengan 5 tahun pengalaman kerja sebagai data analyst. Mahir menggunakan Python, Tableau, dan R. Rekam jejak di perusahaan FMCG; berhasil menemukan faktor pendorong utama pasar dan membantu menaikkan profit sebanyak 24%.
Dalam sebuah CV tenaga ahli Sistem Informasi, bagian pengalaman sangatlah penting. Bagian ini menyatakan pada perusahaan apakah pengalaman terdahulu kandidat relevan dengan pekerjaan yang dilamar.
Pada bagian ini, usahakan untuk tidak hanya mendeskripsikan pekerjaan terdahulu. Sebaliknya, bagian pengalaman CV Sistem Informasi harus diisi dengan pencapaian sang kandidat.
Dan akan menjadi lebih istimewa lagi, bila pencapaian ini dapat disampaikan dalam bentuk angka.
Contoh Bagian Pengalaman CV Lulusan Sistem Informasi:
Latar belakang pendidikan adalah salah satu faktor terpenting, terutama bagi kandidat lulusan baru.
Karena itu, cantumkan nama kampus dan jurusan pada CV Sistem Informasi. Hal ini akan sangat membantu, terutama bila kampus kandidat merupakan kampus ternama. Atau bila jurusan kandidat relevan dengan pekerjaan yang dilamar.
Bila IPK kandidat juga memuaskan, dapat juga dicantumkan pada kolom latar belakang pendidikan CV Sistem Informasi.
Kebanyakan perusahaan hari ini menggunakan software khusus untuk menyaring CV. Memasukkan kata kunci yang relevan ke dalam CV Sistem Informasi dapat meningkatkan peluang CV kandidat untuk lolos saringan pertama.
Dan kata kunci yang tepat untuk dimasukkan dalam sebuah CV Sistem Informasi adalah softskill dan hardskill terkait posisi yang dilamar.
Berikut Cake merangkumkan contoh keahlian untuk dimasukkan dalam CV Sistem Informasi.
✏️ Hard Skills:
✏️ Soft Skills:
Selain hal-hal di atas, sebuah CV Sistem Informasi yang baik dapat diakhiri dengan informasi tambahan yang dapat menambah nilai jual kandidat. Contoh informasi yang bisa dicantumkan dalam CV Sistem Informasi adalah sertifikat.
Saat ini ada banyak sertifikasi bagi tenaga ahli sistem informasi. Beberapa contoh sertifikasi yang bisa dicantumkan di CV Sistem Informasi:
Sudah paham cara membuat CV yang baik? Yuk lihat kumpulan Contoh CV untuk bidang Sistem Informasi di bawah ini.
Mau CV kamu menarik seperti contoh diatas? Cake menyediakan 50+ template cv gratis yang bisa kamu download sebagai PDF. Yuk coba sekarang!
Selain cara membuat CV Sistem Informasi di bagian atas, simak juga tips membuat CV Sistem Informasi lebih menonjol dibandingkan kandidat lainnya.
Ingatlah untuk mencantumkan hanya informasi yang penting dan relevan ke dalam CV Sistem Informasi. CV bukanlah biodata pribadi. Cantumkanlah hanya hal-hal yang membuat perusahaan tertarik untuk merekrut kamu.
Selain itu, usahakan untuk mengelaborasi pencapaian di CV Sistem Informasi dengan data-data yang bisa dikuantifikasi (misalkan: menumbuhkan pendapatan perusahaan sebanyak 50% dalam setahun)
Selain pengalaman pendidikan dan kerja, salah satu cara menunjukkan keunggulan sebagai seorang ahli sistem informasi adalah dengan menunjukkan portfolio. Portofolio dapat berupa programming code maupun data yang telah divisualisasi. Dan umumnya, portofolio bagi tenaga ahli bidang IT dapat diupload di website GitHub. Job seeker hanya perlu mencantumkan link ke portfolio di CV Sistem Informasi.
Tak semua menuliskan semua hobi di CV. Namun, menuliskan hobi yang terkait dapat meningkatkan nilai CV Sistem Informasi di mata tim HRD.
Sebagai contoh, hobi menonton pertandingan bola. Bagi pelamar pekerjaan data analyst, hobi ini kurang relevan bila dicantumkan di CV.
Namun, hobi menganalisa efek bertindak sebagai tuan rumah terhadap kemenangan di pertandingan sepakbola menggunakan Python dapat dicantumkan di CV untuk menunjukkan bahwa pelamar memang sangat tertarik dengan analisa data.
Cake adalah website bikin CV ATS-friendly gratis dengan tampilan menarik dan profesional. Cocok untuk para mahasiswa, fresh graduates hingga para professional. Buat juga portofolio online kamu dengan Cake dan cari lowongan di website cari kerja atau aplikasi cari kerja kami. Yuk, cobain Cake sekarang juga untuk mendapatkan pekerjaan impian kamu!
Sudah paham cara membuat CV sistem informasi yang baik? Buat CV Sistem Informasi gratis dengan template cv terbaik hanya di Cake! 🎉
--- Ditulis Oleh Stephen Antonius ---
Explore a range of job search tools and resources to achieve your dream career goals. Join the fastest-growing talent platform in the APAC region and expand your professional network.