Istilah pramugari tidak hanya untuk petugas yang melayani di pesawat, lho! Petugas yang melayani penumpang di kereta api juga dikenal sebagai pramugari. Pramugari kereta api adalah petugas yang memberikan pelayanan dan petunjuk di dalam kereta api.
Tertarik untuk mengejar karir sebagai pelayan kereta api? Di artikel ini, Cake sudah menyiapkan informasi lengkap mulai dari pengertian pramugari kereta api, tugas pramugari kereta api, keterampilan yang diperlukan pramugari kereta api, gaji pramugari kereta api, hingga cara menjadi pramugari kereta api.
Daftar Isi:
Pramugari kereta api juga sering disebut sebagai prama (untuk pria) atau prami (untuk wanita) KAI, train attendant, atau pelayan kereta api. Pramugari kereta api adalah petugas yang bekerja di gerbong kereta api. Profesi ini bekerja di bidang ekonomi, perdagangan, dan juga pengoperasian kereta api.
Train attendant adalah orang yang bertugas melayani, menjaga keselamatan, memastikan kenyamanan para penumpang kereta api. Pekerjaan ini tentu saja tidak mudah, setidaknya dibutuhkan tiga hingga empat prami KAI dalam sebuah kereta api jarak jauh. Jumlah prami KAI yang dibutuhkan tergantung pada jarak perjalanan yang ditempuh kereta api. Semakin lama perjalanannya, semakin banyak prami KAI yang dibutuhkan.
Ada beberapa jenis kelas di setiap perjalanan, ada kelas reguler, ekonomi, dan eksekutif. Prama dan pramugara kereta api akan mendapatkan giliran untuk memberikan pelayanan ke semua kelas. Oleh karena itu, pramugara dan pramugari kereta memerlukan fisik yang kuat karena jam terbang pramugari kereta cukup panjang.
📚 Bacaan lanjutan: Contoh CV Pramugari Lengkap Bahasa Inggris [+Tips Menarik]
Tugas dan tanggung jawab utama seorang pramugari KAI yaitu melayani seluruh penumpang yang ada di belasan gerbong. Tetapi, tugas dan tanggung jawab pramugari kereta api tidak hanya itu saja.
Berikut adalah tugas-tugas pelayan kereta api:
Pekerjaan pelayan kereta api tidaklah mudah dan melelahkan. Namun, tidak perlu khawatir karena ada ruang istirahat khusus untuk prama dan prami KAI, biasanya letaknya dekat dengan gerbong restoran dan musala. Ruang ini bisa digunakan untuk duduk dan mengistirahatkan kaki sejenak atau mengobrol sebentar dengan pramugari dan prami KAI lainnya
Pramugari KAI bertanggung jawab akan keselamatan dan keamanan penumpang kereta api. Pengetahuan tersebut meliputi:
Pramugari kereta api adalah profesi di industri pelayanan, maka salah satu syarat menjadi pramugari kereta api yaitu memiliki skill customer service. Skill ini dibutuhkan untuk melayani penumpang kereta api, memberikan informasi, menangani masalah yang terjadi, membantu penumpang yang membutuhkan bantuan, dan melaksanakan tugas lainnya yang berhubungan dengan servis kepada penumpang.
Sebagai tambahan untuk dua skill di atas, pramugari kereta api juga perlu tingkat detail yang tinggi. Pramugari KAI harus detail ketika mengawasi penumpang saat menaiki kereta api. Prami KAI juga perlu mengamati dengan detail kenyamanan penumpang kereta selama perjalanan dan aktif melayani. Selain itu, ketika mempelajari dan menghafalkan rute, jadwal keberangkatan dan kedatangan kereta api pun juga memerlukan tingkat detail yang cukup tinggi.
Skill lainnya yang menjadi syarat pramugari kereta api yaitu pengetahuan akan metode transportasi, biaya, dan keuntungan apa saja yang diperoleh penumpang. Misalnya, pengetahuan tentang tiket penumpang, tempat duduk yang tepat sesuai dengan tiket, keuntungan apa saja yang ditawarkan untuk penumpang sesuai dengan kelasnya, dan lain-lain.
Profesi pramugara kereta api dikenal dengan gaji yang cukup besar. Rata-rata gaji pramugari kereta api sekitar Rp. 4.500.000 hinga Rp. 9.500.000 per bulan. Besar kecilnya gaji pramugari kereta api bergantung pada level pramugari kereta, jenis dan kelas kereta api tersebut. Jadi, gaji pramugari kereta api kelas ekonomi dan eksekutif berbeda. Selain itu, gaji pramugari kereta api wisata dengan jenis lain juga berbeda.
💰 Berdasarkan levelnya, gaji train attendant adalah sebagai berikut:
Tentu ada beberapa syarat menjadi pramugari kereta api yang harus dipenuhi untuk lolos. Apa saja syarat jadi pramugari kereta api?
Selain persyaratan di atas, juga ada beberapa dokumen yang menjadi syarat pramugari kereta api ketika mendaftar:
Untuk menjadi pramugari kereta api tentu kamu harus mendaftar terlebih dahulu kemudian mengikuti seleksi dari pihak KAI. Bagaimana cara daftar pramugari kereta? Kamu bisa mendaftar melalui website resmi KAI, berikut adalah langkah-langkahnya:
Salah satu cara menjadi pramugari kereta api yaitu mengambil pelatihan pramugari kereta. Namun, sejauh ini belum ada lembaga khusus pendidikan pramugari kereta api. Tidak perlu khawatir, kamu bisa mendapatkan sertifikat pelatihan pramugari dari sekolah pramugari pesawat.
Secara garis besar, pelatihan pramugari pesawat dengan pramugari kereta tidak beda jauh karena keduanya mempelajari bagaimana memberikan pelayanan yang terbaik untuk penumpang, keamanan, etika, make-up, dan lainnya.
Waktu pelatihan yang akan ditempuh sekitar 4 bulan dan biaya yang perlu disiapkan sekitar Rp. 25.000.000 hingga Rp. 40.000.000. Biaya tersebut meliputi:
Tapi, mengikuti sekolah pramugari tidak menjamin kamu untuk mendapatkan pekerjaan pramugari kereta api, karena persyaratan pendidikan minimal adalah SMA sederajat. Kamu tidak wajib mengambil pendidikan pramugari.
Untuk menjadi pramugari kereta api, kamu akan melewati beberapa tahap ujian, yaitu:
CV adalah salah satu dokumen yang wajib dilampirkan saat melamar menjadi prami kereta api. Maka, penting untuk membuat CV yang mencerminkan profesionalitas kamu sebagai calon pramugari kereta api.
Contoh CV Pramugari Kereta Api Fresh Graduate SMA
Contoh CV Pramugari Kereta Api Berpengalaman
Buat CV ATS-friendly sekarang juga di Cake! Ada 50+ template gratis dan bisa langsung cek skor CV 🎉
Setelah belajar cara membuat CV untuk pramugari kereta api, sekarang saatnya melamar kerja! Cek lowongan kerja terbaru di Cake
Cake adalah aplikasi dan website bikin CV ATS-friendly gratis dengan tampilan menarik dan profesional. Cocok untuk para mahasiswa, fresh graduates hingga para professional. Buat juga portofolio online kamu dengan Cake dan cari lowongan di website cari kerja atau aplikasi cari kerja kami. Yuk, cobain Cake sekarang juga untuk mendapatkan pekerjaan impian kamu!
A marketer experienced in social media and impactful copywriting, now exploring the world of SEO content. Passionate about writing career tips on recruitment, resumes, and cover letters to help job seekers and professionals.